Jaringan pemberitaan Arab Al Jazeera menerbitkan ratusan dokumen rahasia yang disebutkan rincian perundingan Timur Tengah.
Dokumen itu antara lain menyebutkan Otorita Palestina secara diam-diam membiarkan Israel menduduki secara ilegal sebagian besar kawasan Yerusalem Timur.
Perundingan saat ini antara Israel dan Palestina terhenti selama berminggu-minggu karena penolakan Israel untuk menghentikan pembangunan pemukiman Yahudi di kawasan Palestina yang diduduki.
Tetapi bocornya dokumen rahasia ini menunjukkan bahwa para pemimpin Palestina memang telah siap untuk memberikan kawasan besar yang diduduki oleh Israel sejak tahun 1967 dengan imbalan kesepakatan.
Topik yang paling kontroversial dalam konflik Timur Tengah ini adalah Yerusalem, yang diklaim oleh Israel dan Palestina sebagai ibukota.
Dokumen yang belum dapat diinvestigasi secara independen oleh BBC, mengklaim juru runding Palestina siap untuk membicarakan masalah sensitif termasuk akses ke Masjid Umar di kompleks Masjidil Al Aqsa.
Selama bertahun-tahun, para pemimpin Paletina yang sama mengadakan perundingan dengan Israel dan Amerika Serikat, namun tidak mencapai hasil apapun.
Warga Palestina sendiri sudah sering melakukan protes, terutama di sejumlah tempat penting seperti Yerusalem Timur, menentang apa yang mereka lihat sebagai ekspansi Israel dan lemahnya para pemimpin mereka sendiri. (bbc, 24/1/2011)
Post a Comment