Irak Ambil Alih Bekas Fasilitas Penahanan Militer AS

Kamp Bucca, instalasi militer di Irak selatan di mana dulunya puluhan ribu tahanan pernah ditahan oleh militer AS, telah dialihkan untuk dikontrol oleh Irak pada hari Rabu kemarin (29/12).
Bendera AS diturunkan dan bendera Irak dikibarkan dalam upacara yang menandai penyerahan instalasi militer tersebut, yang berakhir menjadi rumah tahanan pada tahun 2009.
"Ini adalah hari yang bahagia bagi Irak karena berhasil menarik kembali tanahnya," kata Sheltagh Abud, gubernur provinsi Basra, pada upacara tersebut.
"Kami akan mengubahnya menjadi kawasan komersial dalam rangka untuk mengembangkan Basra," kata Abud.
Amerika Serikat secara resmi mengakhiri operasi tempurnya di Irak pada 31 Agustus lalu.
Sekitar 50.000 tentara AS tetap berada di negara itu, tujuh tahun setelah invasi AS untuk menggulingkan Saddam Hussein, dan sebagian besar bergerak dalam pelatihan dan sebagai penasehat pasukan keamanan Irak.
Suatu kesepakatan keamanan antara Baghdad dan Washington mengharuskan semua tentara Amerika harus ditarik dari Irak pada akhir tahun 2011.(fq/afp)